Di mana-mana kita lihat orang pegang gadget, entah itu smartphone, laptop, tablet, atau sejenisnya. Nyatanya, kehidupan kita saat ini tidak bisa lepas dari gadget sama sekali, sebab gadget sangat memudahkan pekerjaan dan aktivitas sehari-hari.
Tapi, pernah nggak sih tiba-tiba kamu mengalami mata buram saat main gadget?
Wah, bisa jadi kamu kebanyakan main gadget nih, teman mata. Penglihatan kabur atau mata buram seringkali dialami oleh kebanyakan orang akibat terlalu lama melihat layar gadget. Akan tetapi, mata buram bisa juga diakibatkan oleh gangguan mata lainnya, lho.
Mau tahu apa aja sih gangguan mata yang ditandai dengan mata buram? Yuk, simak selengkapnya pada pembahasan di bawah ini!
Apa Itu Mata Buram?

Pertama dan yang paling utama, mata buram bukan suatu gangguan mata ya, teman mata. Penglihatan buram atau yang disebut juga dengan blurry vision adalah suatu gejala gangguan mata yang mengakibatkan matamu tidak bisa melihat dengan tajam, jernih, dan fokus.
Kondisi ini memang umum terjadi, terutama saat kamu kelelahan. Yang patut kamu waspadai adalah ketika penglihatan buram muncul secara tiba-tiba atau semakin parah dari waktu ke waktu.
However, konsultasikan ke ahli medis atau dokter spesialis mata kalau kondisi ini sampai berdampak pada terganggunya aktivitas sehari-hari.
Ketahuilah, mata buram adalah salah satu gejala yang seringkali dikeluhkan oleh pasien kepada ahli medis.
Di samping itu, penanganan juga akan semakin cepat dilakukan untuk mengembalikan fungsi penglihatanmu, entah itu dengan bantuan kacamata atau yang lainnya.
Penyebab Mata Buram

Penglihatan buram memang tidak selalu mengarah pada gangguan penglihatan. Bisa jadi, kondisi ini terjadi hanya karena kamu kelelahan saja.
Meskipun demikian, mata buram yang tidak kunjung membaik bahkan semakin parah, maka patut diwaspadai karena berpotensi mengacu pada berbagai jenis gangguan penglihatan. Dilansir dari laman Healthline, penyebab penglihatan buram di antaranya adalah:
1. Kelainan Refraksi
Refractive error atau kelainan refraksi terjadi saat cahaya yang seharusnya jatuh tepat di retina, justru jatuh di depan atau di belakang retina. Kelainan refraksi ada beberapa jenis, di antaranya adalah mata minus, mata plus, dan mata silinder.
Kalau kamu menderita kelainan refraksi, kamu mungkin akan mengeluhkan mata atau penglihatan buram. Tapi jangan khawatir, penglihatanmu akan membaik setelah memakai kacamata.
Selengkapnya: Kelainan Refraksi Dapat Disembuhkan, Ini 6+ Tips Persiapan Operasi Lasik
2. Age-related Macular Degeneration
Seiring dengan bertambahnya usia, fisik dan psikis kita akan mengalami penurunan fungsi, salah satunya adalah mata. Bagian-bagian mata akan melemah dan berimbas pada terganggunya penglihatan sentral.
Perlu kamu tahu, penglihatan sentral adalah penglihatan yang banyak berperan dalam aktivitas sehari-hari seperti membaca, berkendara, memasak, dan sebagainya.
Bagaimanapun, AMD adalah gangguan yang umum terjadi pada orang-orang di kalangan lanjut usia.
3. Mata Kering
Dry eyes atau disebut juga dengan mata kering adalah suatu kondisi saat mata tidak terhidrasi dengan baik karena kekurangan cairan mata.
Kalau kamu sering main gadget, kamu juga berisiko mengalami mata kering sebab kamu akan cenderung lebih jarang berkedip saat sedang fokus pada sesuatu. Di samping itu, kamu pun akan mengalami mata buram.
Baca Yuk: Mengenal Sindrom Mata Kering, Pahami!
Baca Lagi: Mata Kering Kronis: Apakah Bisa Disembuhkan?
4. Glaukoma
Glaukoma adalah penyakit mata serius yang disebabkan oleh peningkatan tekanan di dalam mata (introkular).
Kondisi ini diakibatkan oleh cairan yang menumpuk sehingga menekan dan merusak saraf optik.
Kondisi ini ditandai dengan penglihatan buram, mulai dari penglihatan tepi (peripheral vision) hingga ke tengah (central vision).
Bagaimanapun, glaukoma yang dibiarkan tanpa pengobatan medis berpotensi menyebabkan kebutaan.
Cari Tahu Juga: Mengenal Glaukoma, Si Pencuri Penglihatan
5. Katarak
Pasti kamu sudah tidak asing dengan istilah yang satu ini, ya. Katarak adalah gangguan penglihatan yang diakibatkan oleh penumpukan protein atau lemak pada lensa mata. Gumpalan pada katarak menyerupai awan.
Protein yang menggumpal pada lensa akan menyebabkan kamu mengalami blurry eyes atau penglihatan buram. Tidak boleh disepelekan, katarak merupakan penyebab kebutaan nomor satu di dunia, lho.
Baca Yuk: Inilah 7+ Jenis Katarak, Penyebab Kebutaan Nomor Satu di Dunia
Baca Lagi Nih: 7 Penyebab Katarak Subkapsular Posterior, Penyebab Penurunan Fungsi Penglihatan
6. Retinopati Diabetik
Komplikasi adalah momok menakutkan bagi penderita diabetes. Kondisi ini diakibatkan oleh buruknya pola hidup sehingga mengakibatkan kadar gula darah tidak terkendali. Salah satu komplikasi diabetes adalah retinopati diabetik.
Diabetic retinopathy adalah melemahnya pembuluh darah di retina sehingga mengakibatkan penurunan penglihatan seperti mata buram hingga kebutaan.
Jadi, terapkan selalu pola hidup sehat ya, teman mata!
7. Optik Neuritis
Istilah neuritis pada optik neuritis berarti ‘neuron’ yang berarti saraf dan ‘-itis’ yang berarti peradangan atau inflamasi. Sehingga, istilah optik neuritis diartikan sebagai peradangan yang terjadi pada saraf optik mata.
Umumnya, kondisi ini diakibatkan oleh berbagai hal, salah satunya adalah multiple sclerosis. Pada kebanyakan kasusnya, optik neuritis terjadi pada salah satu mata saja, tapi tidak menutup kemungkinan terjadi pada kedua mata.
Baca Lagi: Apakah Optik Neuritis Bisa Disembuhkan? Inilah 5+ Penyebabnya!
8. Luka pada Kornea
Mata buram bisa terjadi karena adanya luka pada kornea mata. Tapi, kornea mata itu apa sih?
Kornea merupakan bagian mata yang bentuknya menyerupai kubah transparan dan berfungsi sebagai tempat masuknya cahaya. Luka pada kornea bisa diakibatkan oleh kekurangan vitamin A, masuknya benda asing ke dalam mata, dan lain sebagainya.
9. Gangguan Saraf Optik Bawaan
Sesuai dengan namanya, gangguan penglihatan ini disebabkan oleh keabnormalan bentuk kepala saraf dan jaringan-jaringan sekitarnya. Penderitanya mengalaminya sejak ia dilahirkan.
Karena letak gangguan terletak di saraf optik, gangguan ini mengakibatkan penderitanya mengalami gangguan penglihatan bahkan kebutaan.
Bagaimana Gejala Mata Buram?

Pertanyaan bagaimana gejala mata buram? sebenarnya salah kaprah. Sejatinya, mata buram sendiri merupakan suatu gejala yang biasanya mengacu pada masalah kesehatan, meliputi berbagai jenis gangguan mata hingga masalah pada saraf.
Akan lebih tepat kalau pertanyaan ini diubah menjadi “apa penyakit yang ditandai dengan mata penglihatan buram” karena as we discussed before, ada beberapa deretan gangguan penglihatan yang ditandai dengan penglihatan kabur.
Kalau salah satu dari kalian menyadari kalau penglihatan kabur, segera konsultasikan dengan dokter spesialis mata atau oftalmologis.
Dokter akan melakukan observasi dan pemeriksaan mata untuk mengetahui apa sih penyebab mata buram.
Selama belum mengunjungi dokter, coba deh kamu observasi mandiri selama beberapa saat. Kalau kondisi ini bertahan selama beberapa hari tanpa ada progres yang berarti, jangan menunda untuk melakukan pemeriksaan ya, teman mata.
Cara Mengatasi Mata Buram

Kalau dibiarkan terus menerus tanpa pengobatan, mata buram bisa mengganggu aktivitas sehari-hari nih, teman mata. Maka dari itu, penanganannya tidak boleh ditunda-tunda lagi.
Ada beberapa cara mengatasi mata buram yang biasanya dilakukan oleh dokter mata supaya kamu bisa nyaman beraktivitas lagi, di antaranya meliputi:
1. Menggunakan Kacamata atau Softlens
Penyebab paling umum penglihatan buram adalah kelainan refraksi seperti mata minus, plus, dan silinder. Gangguan penglihatan yang satu ini biasanya diatasi dengan penggunaan kacamata atau softlens dengan resep lensa tertentu.
Penentuan ukuran lensa didasarkan pada hasil pemeriksaan kekuatan refraksi yang dilakukan oleh dokter mata dengan satuan dioptri (D). Antara kacamata dan softlens, pilihlah mana yang kamu lebih nyaman saat memakainya.
Coba Baca Dulu: Bikin Mata Cantik, Ini Cara Menggunakan Softlen
2. Obat-Obatan
Seperti yang sudah kita tahu, penglihatan kabur disebabkan oleh berbagai macam hal. Oleh sebab itu, dokter akan meresepkan obat-obatan tertentu sesuai dengan penyebab atau pemicu terjadinya mata buram.
Misalnya, obat bernama pilocarpine hydrochloride merupakan salah satu obat yang diberikan untuk mengatasi pandangan buram akibat pertambahan usia. Jangan khawatir, obat ini sudah disetujui oleh BPOM Amerika (Food and Drug Administration).
3. Operasi
Operasi merupakan cara lain untuk mengatasi penglihatan buram, misalnya pada operasi LASIK.
Prosedur ini merupakan satu-satunya cara yang dilakukan untuk mengobati kelainan refraksi karena sebenarnya, kacamata atau softlens hanya bersifat sementara saja. Kalau dilepas, mata kamu masih tetap akan buram kan, teman mata?
Wah, ternyata pembahasan mata buram bisa sepanjang dan sekompleks ini, ya. Tapi kita patut bersyukur, melalui pembahasan ini, kita jadi semakin menyadari kesehatan tubuh kita sendiri, terutama mata. Terlebih buat kita yang setiap hari pegang gadget.
Tentunya nggak mau dong kalau mata kita mengalami gangguan seperti halnya pada penglihatan buram. Ada salah satu cara mencegahnya, lho!
Ya, madu Eyebost!
Madu Eyebost adalah madu herbal yang berbahan dasar madu asli dan bahan-bahan alami lainnya seperti ekstrak wortel, bilberry, dan bunga marigold.
Madu herbal yang satu ini diformulasikan khusus untuk memastikan mata tetap sehat, jernih, fokus, dan tajam.
Kandungan di dalam Madu Eyebost apa aja sih?
Dalam sebotol Eyebost, terkandung vitamin A, C, E, antioksidan, dan lutein eye complex yang menjalankan peran proteksi pada matamu.
Oh iya, karena terbuat hanya dari bahan-bahan alami, madu Eyebost aman dikonsumsi setiap hari tanpa efek samping.
Ini saatnya kamu membuktikan sendiri manfaat madu Eyebost. Yuk, checkout di website resmi Eyebost sekarang juga! Ingat mata, ingat Eyebost!
Tinggalkan komentar