Kesehatan

Pemasangan Eyelash Extension, Amankah?

/

by Shaffi Kareem


Dalam kehidupan bermasyarakat, bersosialisasi merupakan salah satu poin utama. Hal tersebut dikarenakan manusia satu dengan yang lainnya pasti saling membutuhkan, sehingga proses sosialisasi dilakukan guna memenuhi kebutuhan manusia baik secara lahir maupun batin.

Bagaimanapun, proses sosialisasi melibatkan banyak hal. Salah satunya adalah gaya hidup. Dalam sebuah studi berjudul Trend Eyelash Extension pada Perempuan di Yogyakarta disebutkan bahwa gaya hidup merupakan salah satu upaya yang dilakukan oleh masyarakat untuk saling bersosialisasi.

Selain itu, gaya hidup mencakup banyak hal. Let’s say, penampilan. Tak dapat dipungkiri bahwa penampilan seringkali menjadi pusat perhatian yang menarik banyak mata, dan apabila banyak diikuti, pada akhirnya terciptalah sebuah trend.

Namun, penampilan tidak melulu soal fashion. Eyelash extension adalah salah satunya.

Tahukah kalian apa itu eyelash extension?

So, eyelash extension adalah bulu mata palsu yang dipasang secara semi-permanen serta pemasangannya harus dilakukan oleh orang yang terlatih.

Trend eyelash extension bukan hal yang baru di Indonesia, namun hal ini masih memicu pro kontra di kalangan masyarakat. Mau tau lebih lanjut tentang eyelash extension? Yuk simak ulasan berikut!

Eyelash Extension itu apa, sih?

Bulu mata merupakan salah satu bagian mata yang berfungsi untuk mencegah keringat serta debu untuk masuk ke dalam mata.

Dapat dikatakan bahwa bulu mata memainkan peran proteksi pada kesehatan mata manusia. Bagaimanapun, bulu mata merupakan salah satu dari sekian target penunjang penampilan.

Di pasaran, terdapat berbagai macam produk yang digunakan untuk mempercantik bulu mata, seperti mascara dan bulu mata palsu.

Keduanya mempunyai fungsi yang sama yaitu untuk membuat bulu mata lebih lentik, panjang, dan bervolume. Kendati demikian, keduanya tidak memiliki ketahanan yang lama atau disebut dengan temporary.

Berangkat dari hal tersebut, tercipta sebuah trend bernama eyelash extension. Apa itu eyelash extension?

Jadi, eyelash extension adalah suatu tindakan pemasangan bulu mata palsu semi-permanen yang dapat bertahan selama beberapa minggu hingga beberapa bulan lamanya.

Prosedurnya dilakukan dengan cara menempelkan bulu mata palsu satu per satu pada bulu mata asli dengan menggunakan perekat yang tentu harus terjaga keamanannya.

Prosedur ini pun harus dilakukan oleh orang terlatih sehingga tidak menimbulkan berbagai masalah pada kesehatan mata di kemudian hari.

Prosedur Eyelash Extension

Eyelash extension atau ekstensi bulu mata tidak boleh dilakukan dengan sembarangan. Prosedur ini dilakukan menggunakan bahan-bahan yang aman digunakan dan tidak menimbulkan iritasi mata.

Selain itu, orang yang memasang eyelash extension harus terlatih guna menghindari hal-hal yang tidak diinginkan pada mata klien.

Biasanya, prosedur eyelash extension dilakukan di salon atau klinik khusus yang menangani ekstensi bulu mata.

Yuk ketahui juga, bagaimana cara menggunakan softlen yang baik dan benar, sehingga membuat mata tampil lebih cantik dan mencegah iritasi.

Selama prosesnya, pegawai salon harus benar-benar mengetahui serta memahami prosedur ekstensi bulu mata. Adapun step-by-step prosedur eyelash extension antara lain seperti:

1. Tahap persiapan

Tahap persiapan mencakup hal-hal di luar teknis prosedur eyelash extension. Pada tahap ini, pegawai akan mempersiapkan semua hal yang dibutuhkan pada saat pemasangan ekstensi bulu mata. Beberapa tahap yang dilakukan adalah:

  • Klien akan memilih bentuk bulu mata yang diinginkan
  • Memastikan bahwa tangan dan segala peralatan higienis
  • Mengaplikasikan eye pad pada kelopak mata bagian bawah
  • Mengaplikasikan primer pada bulu mata yang akan diekstensi
  • Menyiapkan lem atau perekat yang akan digunakan
  • Menyiapkan pinset bersih

2. Tahap pemasangan

Pada tahap pemasangan, pegawai salon akan memasangkan bulu mata palsu ke bulu mata asli menggunakan perekat yang sudah dipersiapkan sebelumnya menggunakan pinset.

Adapun tahap pemasangan eyelash extension antara lain:

  • Memisahkan bulu mata asli satu per satu
  • Ambil satu helai bulu mata palsu, kemudian celupkan ke dalam perekat dan pasangkan ke bulu mata asli kita hingga semua terpasang
  • Gunakan sikat maskara untuk menyisir bulu mata supaya tidak ada bulu mata yang lengket
  • Gunakan nano mister agar perekat kering lebih cepat
  • Mengaplikasikan penyegel bulu mata agar bulu mata terbentuk dan rapi
  • Lepaskan eye pad dan prosedur eyelash extension selesai

Selama proses pemasangan ekstensi bulu mata, ada beberapa hal yang harus diingat. Pertama, hindari memasang lebih dari satu bulu mata palsu ke satu helai bulu mata asli. Hal tesebut dapat merusak keindahan hasil akhir eyelash extension.

Kedua, jangan sampai antara bulu mata satu dan yang lainnya saling berlekatan. Lengketnya bulu mata akan merusak bulu mata asli, sehingga pastikan untuk menyisirnya dengan sisir maskara. Ketiga, gunakan perekat secukupnya yaitu sekitar satu tetes kecil saja.

Pro dan Kontra Eyelash Extension

Eyelash extension sudah menjadi trend di kalangan masyarakat. Dikenal akan fungsinya untuk mempercantik mata, trend ini sudah masuk ke Indonesia pada awal tahun 2000-an.

Kendati demikian, eyelash extension masih menimbulkan pro dan kontra di masyarakat kita.

Bagi penikmat trend, penampilan bukan melulu soal pakaian yang kita gunakan sehari-hari, mulai dari corak, warna, model, dan lain sebagainya.

Namun, makna penampilan lebih luas dari itu. Bagi mereka, penampilan adalah soal bagimana diri ini terlihat menarik dan menjadi cantik di hadapan banyak orang.

Salah satu penunjang penampilan non-fashion adalah eyelash extension. Telah ramai sejak lama, hingga kini popularitas bekstensi bulu mata tidak pernah redup.

Tidak hanya di kota besar, pengguna eyelash extension sudah tersebar hingga ke seluruh daerah.

Masyarakat, khususnya kaum hawa, menginginkan bentuk bulu mata yang panjang, bervolume, dan lentik yang dipengaruhi oleh beberapa alasan seperti gaya hidup, pekerjaan, keinginan mencoba hal baru, serta keinginan untuk tampil cantik saat bangun tidur di pagi hari.

Alasan itulah yang kiranya mendasari pemasangan eyelash extension bagi sebagian orang. Dapat dikatakan bahwa mereka termasuk ke dalam golongan orang yang pro terhadap pemasangan eyelash extension. Akan tetapi, ada juga sebagian orang yang kontra terhadap prosedur ini.

Opini kontra terhadap eyelash extension didominasi dari segi kesehatan. Apabila prosedur dilakukan dengan tidak hati-hati dan teliti, dapat menyebabkan berbagai masalah pada kesehatan mata.

Selain itu, permasalahan juga dapat timbul apabila tindakan ekstensi bulu mata dilakukan bukan oleh orang profesional.

Penyakit Mata Akibat Eyelash Extension

Perekat atau lem digunakan untuk menempelkan bulu mata palsu pada bulu mata asli. Lem yang digunakan juga harus memenuhi standard yaitu tidak mengandung iritan atau zat yang dapat memicu iritasi, tahan air, tahan minyak, dan sebagainya.

Selain itu, pegawai salon yang tidak terlatih juga dapat memicu terjadinya penyakit mata akibat eyelash extension.

Di samping itu, penggunaan lem saat pemasangan dan remover pada saat pelepasan yang tidak sesuai standard menimbulkan berbagai jenis masalah pada kesehatan mata, mulai dari tingkat keparahan rendah hingga tinggi.

Dilansir dari laman healthline, adapun penyakit mata akibat eyelash extension antara lain seperti:

  • Mata merah
  • Mata gatal
  • Mata perih
  • Sensasi terbakar pada mata
  • Peradangan pada kornea mata dan kelopak mata
  • Pembengkakan (derajat rendah hingga tinggi)
  • Ruam
  • Kehilangan bulu mata asli sementara bahkan permanen

Zat yang Aman Digunakan pada Eyelash Extension

Ekstensi bulu mata merupakan prosedur kecantikan yang bertujuan untuk mempercantik buku mata asli. Prosedur dilakukan dengan memasang bulu mata palsu dengan menggunakan lem khusus. Namun, dalam beberapa kasus ditemukan bahwa lem yang digunakan tidak aman digunakan.

Perekat yang digunakan harus memenuhi ketentuan supaya tidak menimbulkan masalah bagi kesehatan mata.

Ketentuan yang harus dipenuhi adalah kandungannya aman digunakan. Adapun beberapa kandungan yang biasanya terkandung di dalam perekat serta remover antara lain seperti:

1. Kandungan aman pada perekat

Perekat yang digunakan pada saat proses pemasangan bulu mata palsu harus memiliki kandungan yang aman digunakan, sebab apabila mengandung zat berbahaya, hal tersebut akan menimbulkan masalah pada mata. Adapun zat yang terkandung dalam perekat eyelash extension adalah:

  • Benzoic acid
  • Cellulose gum
  • Cyanoacrylates
  • Latex
  • Formaldehyde (dengan konsentrasi rendah)

2. Kandungan aman pada remover

Eyelash extension tdiak hanya melalui proses pemasangan, namun melalui proses pelepasan juga. Setelah beberapa minggu hingga beberapa bulan, akan dilaukan pelepasan bulu mata palsu yang disambung pada bulu mata asli dengan menggunakan remover.

Remover sendiri bertujuan untuk membuat proses pelepasan bulu mata akan semakin mudah. Penggunaan remover juga harus diperhatikan sebab remover harus mengandung zat yang aman digunakan supaya tidak memicu penyakit mata. Adapun zat yang aman pada remover antara lain seperti:

  • Geraniol
  • Formaldehyde
  • Propylene glycol

Cara Mengatasi Efek Samping Eyelash Extension

Iritasi mata merupakan masalah pada mata yang sangat sering terjadi, pun setelah melakukan prosedur ekstensi bulu mata. Iritasi mata dapat terjadi akibat penggunaan perekat yang mengandung zat iritan atapun efek terkena benda-benda asing saat proses pemasangan tersebut.

Biasanya, iritasi mata muncul dengan gejala mata merah, gatal, panas, sensasi berpasir pada mata, ataupun produksi air mata berlebih.

Kendati demikian, tidak perlu panik sebab hal tersebut dapat kita atasi sebelum terlambat. Adapaun cara mengatasi efek samping eyelash extension antara lain seperti:

1. Kompres dingin

Salah satu cara mengatasi efek samping akibat pemasangan eyelash extension adalah kompres dingin.

Bagi penderita iritasi mata, kompres dingin bermanfaat untuk meredakan gejala seperti nyeri, bengkak, mata merah, hingga mata kering.

Kompres dingin dilakukan dengan menggunakan handuk atau kain yang telah dicelupkan ke dalam air dingin, lalu tempelkan ke atas mata tertutup. Lakukan berulang kali hingga mata terasa lebih nyaman.

2. Kompres hangat

Gejala iritasi mata yang paling umum adalah mata merah. Penyebab mata merah adalah pembuluh darah mata tidak dapat mengalirkan darah dengan baik, maka dari itu muncul kemerahan pada mata.

Untuk mengatasi mata merah, dapat dilakukan kompres hangat.

Kain yang telah dicelupkan ke dalam air hangat, kemudian diletakkan di atas mata tertutup selama beberapa menit.

Sensasi hangat oleh kompres hangat dapat membantu memperlancar aliran darah pada pembuluh darah mata.

3. Krim topikal hydrocortisone

Berbagai gejala iritasi mata timbul ssetelah proses pemasangan dan pelepasan eyelash extension dapat diredakan dengan menggunakan krim hydrocortisone. Krim ini dikenal memiliki sifat anti-inflamasi yang dapat meredakan peradangan pada mata.

Satu hal yang perlu diingat adalah bahwa penggunaan krim topikal hydrocortisone harus sesuai dengan resep dokter, sehingga untuk mendapatkannya, kita harus melalui proses pemeriksaan terlebih dahulu di klinik atau rumah sakit terdekat.

4. Obat tetes mata alergi

Pemberian obat tetes mata alergi dapat membantu meredakan gejala mata iritasi. Cara ini dilakukan sebab ada kemungkinan bahwa mata kita terpapar zat pada lem atau remover yang memicu terjadinya alergi pada mata.

Tetes mata antihistamine merupakan salah satunya. Mata merah, gatal, dan berair dapat teratasi dengan pemberian obat tetes mata jenis ini.

Berbeda dengan krim topikal, obat tetes mata antihistamin dapat kita peroleh tanpa atau dengan resep dokter. Selain dalam bentuk tetes mata, antihistamin juga dapat berupa pil atau tablet.

5. Vitamin mata

Vitamin mata dapat menjadi alternatif untuk mengurangi gejala iritasi mata. Salah satunya adalah Eyebost. Vitamin mata Eyebost merupakan madu herbal yang mengandung berbagai kandungan yang bermanfaat untuk memelihara kesehatan mata.

Terbuat dari madu asli, ekstrak wortel, blueberry, bilberry, dan bunga marigold yang kaya akan beta karoten dan lutein, Eyebost memegang peran proteksi pada kesehatan mata.

Bagaimanapun, Eyebost dapat membantu meredakan gejala iritasi mata akibat pemasangan eyelash extension.

Eyelash extension merupakan prosedur kecantikan yang sangat aman diaplikasikan. Akan tetapi, semua prosesnya harus dilakukan sesuai prosedur termasuk orang yang membantu dalam proses pemasangan, peralatan yang digunakan, hingga prosedur pelaksanaannya.

Perhatikan juga tentang pemeliharaan ekstensi bulu mata demi menjaga keparipurnaan bulu mata. Pemeliharaan juga dapat membantu memelihara kesehatan bulu mata asli supaya terhindar dari kerontokan.

Oleh karenanya, memahami prosedur, efek samping, serta pro dan kontra, dapat menjadi bahan pertimbangan. Be wise!


Share on:

ISFJ type of human.

Tinggalkan komentar

logo eyebost

Eyebost adalah vitamin mata alami yang diracik menggunakan bahan pilihan terbaik, eyebost membuat mata jadi jernih.

Kontak Kami

eyebostofficial@gmail.com

+6281327850411

Jl. Raya Mayjen Sungkono No.KM 5, Dusun 1, Blater, Kec. Kalimanah, Kabupaten Purbalingga, Jawa Tengah 53371

Jam Pelayanan

Senin – Jum'at: 08.00 am – 16.00 pm

Sabtu: 08.00 am – 14.00 pm

Minggu: Slow Respon

Yuk pesan eyebost sekarang di eyebost.id agar mata makin sehat dan jernih
//
CS Gia
Online
|
//
Konsultasi