Tidak dapat dipungkiri bahwa tubuh kita memerlukan pendukung agar setiap organ dan bagian tubuh dapat menjalankan fungsinya dengan baik. Salah satunya adalah nutrisi.
Ketika membicarakan perihal nutrisi, ada banyak vitamin dan mineral yang wajib dipenuhi untuk kebaikan tubuh berikut manfaatnya, salah satu contohnya adalah zinc. Sayangnya, belum banyak yang tau mengenai manfaat zinc, nih. Karenanya, kali ini kita akan mencoba untuk mengupas secara tuntas mengenai salah satu manfaat zinc yaitu manfaat zinc untuk mata.
Buat kamu yang penasaran apa itu zinc, manfaat zinc untuk mata, serta makanan apa sajakah yang mengandung zinc, selamat kamu memilih artikel yang tepat!
Yaudah yuk, langsung saja kita masuk ke pembahasan yang pertama!
Zinc Adalah…
Sebelum kita masuk ke pembahasan mengenai manfaat zinc untuk mata, rasanya nggak afdol kalau kita tidak mengulas terlebih dahulu mengenai apa itu zinc.
Perlu kita ketahui bersama, zinc merupakan salah satu nutrisi penting yang dapat ditemukan pada makanan yang berasal dari hewan, tumbuhan, maupun berbagai jenis suplemen.
Basically, zinc memainkan peranan penting dalam penyembuhan luka, tumbuh kembang, fungsi imunitas atau kekebalan tubuh, sintesis DNA, sintesis protein, reaksi enzim, dan ekspresi gen.
Bahkan, berkat peranannya dalam fungsi imunitas tubuh, zinc dapat dimanfaatkan untuk mengatasi common cold atau selesma secara alami seperti yang dibuktikan dalam jurnal penelitian yang berjudul Zinc Lozenges and The Common Cold: A Meta-Analysis Comparing Zinc Acetate and Zinc Gluconate, and The Role of Zinc Dosage.
For your information, tubuh kita tidak dapat memproduksi zinc sendiri sehingga kita harus memenuhinya melalui asupan makanan yang kita konsumsi sehari-hari maupun dengan jalan suplementasi.
Jenis mineral yang satu ini tidak boleh disepelekan. Apabila jumlahnya tidak dipenuhi, kamu terancam mengalami defisiensi zinc. Imbasnya, berbagai permasalahan kesehatan pun terjadi.
Meskipun fenomena ini terbilang langka, seseorang dengan mutasi genetik langka, orang yang mengonsumsi obat-obatan imunosupresan, dan ibu menyusui yang tidak mendapatkan asupan zinc cukup berpotensi mengalaminya.
Dalam sebuah studi yang berjudul Acrodermatitis Enteropathica disebutkan bahwa adapun beberapa gejala defisiensi zinc, seperti diare kronis, ruam kulit, penyembuhan luka yang tidak sempurna, gangguan tumbuh kembang, keterlambatan maturitas seksual, dan masalah perilaku.
Kendati demikian, defisiensi zinc sedang terbilang lebih umum dialami, khususnya anak-anak yang tinggal di negara berkembang yang kekurangan asupan nutrisi. Setidaknya, ada sekitar 2 juta orang di dunia yang kekurangan zinc akibat asupan makanan yang tidak tercukupi.
Beberapa gejala defisiensi zinc sedang yang harus kamu ketahui, yaitu kulit kering, penipisan rambut, diare, penurunan kekebalan tubuh, penurunan fungsi indera penciuman dan perasa, masalah kesuburan, dan penyembuhan luka yang tidak baik.
Dalam studi penelitian yang berjudul Dietary Calcium and Zinc Deficiency Risks are Decreasing but Remain Prevalent disebutkan deretan orang yang berisiko mengalami defisiensi zinc, di antaranya meliputi:
Baca Juga: Menggali 4 Manfaat Berkedip Bagi Kesehatan Mata, Sangat Powerful!
- Vegetarian
- Penderita penyakit gastrointestinal, seperti penyakit Crohn
- Ibu hamil dan menyusui
- Bayi di atas usia 1 tahun yang masih ASI eksklusif
- Penderita anemia sel sickle
- Orang yang mengalami malnutrisi, seperti bulimia atau anoreksia
- Penderita penyakit ginjal kronis
- Pecandu alkohol
Manfaat Zinc Untuk Tubuh
Sebelum kita membahas mengenai manfaat zinc untuk mata, kita akan mencari tau terlebih dahulu mengenai manfaat zinc untuk tubuh secara keseluruhan.
Hal ini bertujuan untuk menambah wawasan dan kesadaran kita akan pentingnya pemenuhan zinc demi tubuh yang lebih sehat.
Melansir dari laman Healthline, ada beberapa manfaat zinc untuk tubuh, di antaranya meliputi:
1. Meningkatkan Kekebalan Tubuh
Sudah menjadi rahasia umum bahwa zinc bermanfaat untuk meningkatkan kekebalan tubuh. Pasalnya, zinc merupakan nutrisi yang sangat dibutuhkan untuk sinyal sel dan fungsi sel imun sehingga kekurangan zinc berpotensi melemahkan respon imun itu sendiri.
Suplementasi zinc terbukti dapat menurunkan stres oksidatif serta menstimulasi sel imun tertentu. Klaim ini dibuktikan melalui hasil penelitian yang berjudul Zinc Lozenges and The Common Cold: A Meta-Analysis Comparing Zinc Acetate and Zinc Gluconate, and The Role of Zinc Dosage.
Di samping itu, studi penelitian yang berjudul The Immune System and The Impact of Zinc During Aging membuktikan bahwa suplementasi zinc dapat menurunkan risiko infeksi dan mendorong respon imun pada orang dewasa secara signifikan.
2. Mempercepat Penyembuhan Luka
Dalam jurnal penelitian yang berjudul Zinc in Wound Healing, disebutkan bahwa zinc sangat lazim digunakan sebagai pengobatan untuk luka bakar, cedera pada kulit, serta jenis ulkus tertentu.
Alasannya, mineral yang satu ini memainkan peranan penting dalam fungsi imun, sintesis kolagen, dan respon peradangan yang diperlukan untuk penyembuhan luka yang baik.
Suplementasi zinc akan membantu mempercepat penyembuhan luka ketika kamu mengalami kekurangan atau defisiensi zinc.
Fun fact, kulit kita mengandung jumlah zinc yang relatif tinggi yaitu sekitar 5% dari keseluruhan jumlah zinc di dalam tubuh.
3. Menurunkan Risiko Penyakit Akibat Penuaan
Risiko munculnya penyakit akibat usia seperti Age-Related Macular Degeneration (AMD), infeksi, dan pneumonia dapat diturunkan dengan memenuhi zinc pada tubuh.
Basically, zinc akan membantu meringankan stres oksidatif dan meningkatkan respon kekebalan tubuh dengan cara meningkatkan aktivitas sel T dan sel pembunuh alami yang dapat melindungi tubuh dari infeksi.
4. Membantu Merawat Jerawat
Jerawat merupakan jenis penyakit kulit yang paling umum terjadi dan diestimasikan mempengaruhi hingga 9,4% dari keseluruhan jumlah populasi di dunia.
Pada dasarnya, jerawat diakibatkan oleh rusaknya kelenjar produsen minyak, peradangan, maupun infeksi bakteri. Munculnya jerawat bikin siapapun pusing tujuh keliling.
Kendati demikian, jangan khawatir, studi penelitian yang berjudul The Role of Zinc in The Treatment of Acne: A Review of The Literature menyebutkan bahwa pemberian obat zinc jenis oral dan topikal terbukti dapat menghambat pertumbuhan bakteri P. acnes, menekan aktivitas kelenjar minyak, dan meringankan peradangan akibat jerawat.
5. Meringankan Peradangan
Pada kasus peradangan, zinc membantu mengurangi kadar protein inflamasi dalam tubuh serta menurunkan stres oksidatif, di mana stres oksidatif merupakan pemicu peradangan kronis yang berkontribusi dalam munculnya penyakit kronis, seperti kanker, penyakit jantung, dan penurunan mental.
Penelitian yang berjudul Zinc Decreases C-Reactive Protein, Lipid Peroxidation, and Inflammatory Cytokines in Elderly Subjects: A Potential Implication of Zinc as An Atheroprotective Agent menunjukkan hasil bahwa orang yang mengonsumsi 45 mg zinc per hari mengalami penurunan penanda inflamasi yang lebih besar apabila dibandingkan dengan orang yang tidak mengonsumsinya.
Manfaat Zinc untuk Mata
Akhirnya, sampailah kita pada pembahasan mengenai manfaat zinc untuk mata nih, teman mata.
Bukan hanya lima manfaat zinc untuk tubuh yang telah disebutkan di atas, ternyata zinc juga membawa kebaikan lain, salah satunya untuk mata.
Menurut ahli medis, zinc merupakan mineral penting yang membantu menjaga kesehatan retina, struktur protein mata, serta membran atau selaput sel pada mata.
Tidak hanya itu, zinc juga membantu distribusi vitamin A dari organ hati ke retina mata untuk memproduksi melanin, di mana melanin merupakan pigmen yang membantu melindungi mata dari sinar ultraviolet (UV).
Manfaat zinc untuk mata lainnya adalah mencegah perkembangan Age-related Macular Degeneration (AMD). Americal Optometric Association menyebutkan bahwa mengonsumsi setidaknya 40-80 mg zinc per hari, bersamaan dengan antioksidan tertentu, dapat memperlambat perkembangan AMD hingga 25% dan memperbaiki hilangnya penglihatan yang diakibatkan oleh AMD sebesar 19%.
Jadi pertanyaannya, “Berapa jumlah zinc yang dibutuhkan oleh tubuh?”
Jumlah zinc yang direkomendasikan oleh tubuh berkisar 11 mg per hari untuk pria, dan 8 mg per hari untuk wanita. Namun, ibu hamil dan menyusui membutuhkan jumlah yang lebih besar, yaitu 11 mg per hari untuk ibu hamil dan 12 mg per hari untuk ibu menyusui.
Kendati demikian, harus perhatikan bahwa zinc dapat menghentikan aktivitas antibiotik dan mungkin hal tersebut akan memicu sakit perut. Karenanya, konsultasikanlah dengan dokter sebelum mengonsumsinya, ya.
Jadi manfaat zinc untuk mata diantaranya adalah:
- Manfaat zinc untuk mata bermanfaat dalam menjaga kesehatan retina
- Zinc juga membantu distribusi vitamin A dari organ hati ke retina mata
- Mencegah perkembangan Age-related Macular Degeneration (AMD)
Makanan Kaya Akan Zinc
Untuk memperoleh manfaat zinc untuk mata dan tubuh secara keseluruhan, kita dapat memenuhinya dari berbagai jenis makanan tertentu. Memasukkannya dalam menu makanan sehari-hari sepertinya merupakan pilihan yang tepat.
Dikutip dari laman Healthline, ada beberapa jenis makanan yang mengandung zinc, di antaranya meliputi:
- Unggas: ayam, kalkun
- Daging: sapi, kambing, babi, bison
- Kerang-kerangan: kerang, lobster, kepiting, tiram
- Ikan: salmon, sarden
- Kacang dan biji-bijian: kacang mete, biji labu, biji rami
- Telur
- Sayuran tertentu: kale, bit, jamur, asparagus,
- Legum: lentil, kacang merah, kacang hitam, chickpea
- Produk olahan susu: susu, keju, yogurt
- Biji-bijian utuh: quinoa, oats, beras coklat
In conclusion, kita harus terus berupaya memenuhi kebutuhan zinc sebab tubuh tidak dapat memproduksi zinc sendiri. Kekurangan zinc tentu akan menimbulkan permasalahan kesehatan lainnya.
Buat kamu yang ingin memenuhi kebutuhan zinc, Eyebost dapat menjadi solusi, nih. Kandungan zinc pada Eyebost diperoleh dari ekstrak bunga marigold yang bermanfaat untuk melindungi mata dari stres oksidatif akibat sinar ultraviolet.
Eyebost vitamin mata dengan kandungan zinc diperkaya juga dengan berbagai antioksidan dan vitamin mata lainnya, seperti antosianin, lutein, polifenol, flavonoid, serta vitamin A, C, dan E. Dengan mengonsumsi Eyebost setiap hari, kamu akan memperoleh penglihatan yang jernih, fokus, tajam, dan bebas gangguan mata.
Jangan khawatir, Eyebost tidak menimbulkan efek samping dan ketergantungan meski dikonsumsi setiap hari. Pun, sertifikat HALAL MUI dan izin edar BPOM telah dikantongi.
Tunggu apalagi, minum Eyebost setiap hari untuk mata yang lebih sehat!
Ingat mata, ingat Eyebost!
Tinggalkan komentar